Wisuda Siswa Kelas Akhir

Kabar Silmus

Persen, SILMUS Media – Sebanyak 63 siswa/siswi kelas akhie kemarin di wisuda yang bertempat di halaman MTs Silahul Muslimin. Acara yang sudah dua tahun kosong karena pandemi tersebut terbilang cukup meriah, pasalnya tahun ini Pengurus Yayasan memutuskan untuk menyelenggarakan acara wisuda bersama se-yayasan baik TK MI dan MTs yang sebelum pandemi biasanya wisuda bersama diselenggarakan dua tahun sekali.

Beberapa tokoh juga ikut hadir memeriahkan wisuda purna kelas akhir, Nampak ketua MWC kecamatan Tegaldlimo, Syuriah MWC dan beberapa tokoh tamu termasuk tamu undangan khusus dari depag Kabupaten Banyuwangi diproyeksikan hadir untuk mengisi acara, namun karena bersamaan dengan acara sama sehingga tidak bisa hadir.

Dalam sambutannya ketua Yayasan Pesantren Subulul Huda menginformasikan bahwa untuk tahun ini Yayasan Pondok Pesantren Subulul Huda membuka unit baru yaitu Madrasah Aliyah Tahfidzil Qur’an yang insya Allah ajaran baru sudah mulai melakukan pembelajaran seiring dengan turunnya ijin operasional Lembaga.

“Kita ingin ke depan tersebar banyak generasi-generasi qur’ani, dari situlah kami tersinspirasi untuk membuka unit Pendidikan yang unggulannya dalam bidang tahfidz”. Demikian harapan ketua Yayasan Subulul Huda, KH Ahmad Izuddin.

Senada dengan itu, dalam sambutannya ketua MWC Tegaldlimo bapak Lukman atau akrab disapa dengan sebutan Syekh juga menekankan betapa pentinganya mendalami alqur’an sejak dini. Karena menurutnya akan menyebabkan anak semakin cerdas karena sering diasah untuk hafalan. Apalagi yang dihafal adalah alqur’an tentu semakin tambah barokah.

Tak jauh berbeda dengan apa yang disampaikan oleh Kiyai Ma’ruf Alkatiri yang mengisi mouidoh hasanah, beliau menekankan bahwa semakin ke depan prilaku anak juga sulit untuk dikendalikan karena pengaruh oleh media sosial yang kian mudah diakses. “Apabila anak-anak kita tidak dibekali pondasi agama yang kuat, maka akan mudah terjebak pada prilaku yang kurang baik”.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *